Implementasi Corpu, Rutan Bengkulu Gelar Kunjungan Kerja Ke Rutan Cipinang

Rutan Bengkulu

JAKARTA - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bengkulu terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dengan mengimplementasikan Corporate University (Corpu). Upaya ini diwujudkan melalui kunjungan kerja yang dilakukan oleh Karutan Bengkulu, Farizal Antony, beserta jajaran staf pegawai ke Rumah Tahanan Negara Kelas I Cipinang pada Senin (22/1). Kegiatan ini diharapkan dapat memperkaya pengetahuan dan pengalaman, serta memperluas jaringan kerja antar UPT Pemasyarakatan jajaran Kemenkumham RI.

Dalam kunjungan tersebut rombongan disambut oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Cipinang, Febrian Sony, yang juga menjabat sebagai Pelaksana Harian (Plh) Karutan Cipinang. Karutan Bengkulu, Farizal Antony menjelaskan kunjungan kerja tersebut dilaksanakan mengingat Rutan Kelas I Cipinang merupakan salah satu UPT Pemasyarakatan di Ibu Kota yang terkenal dengan pelayanannya yang baik. Untuk itu Farizal berharap hasil kunjungan tersebut dapat diterapkan di Rutan Kelas IIB Bengkulu demi pelayanan yang lebih baik.

"Melalui kunjungan ini, kami berharap dapat mendapatkan wawasan baru dan praktik terbaik dalam memberikan pelayanan kepada warga binaan. Corporate University adalah langkah positif untuk meningkatkan kualitas SDM, dan kami ingin memastikan implementasinya sesuai dengan kebutuhan dan kondisi di Bengkulu. Yang pastinya kita tetap pada prinsip ATM, Amati, Tiru dan Modifikasi," ujar Farizal Antony.

Febrian Sony, sebagai tuan rumah, menyambut baik kunjungan tersebut dan berkomitmen untuk berbagi pengalaman serta kiat-kiat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat maupun warga binaan. Langkah ini menurut Febrian juga merupakan bentuk sinergi antar UPT Pemasyarakatan jajaran Kemenkumham RI. 

"Tentu kita menyambut baik giat kunjungan yang dilaksanakan oleh Rutan Kelas IIB Bengkulu. Kami senang dapat berkolaborasi dengan UPT Pemasyarakatan lain demi peningkatan kualitas SDM. Setiap pengalaman dan pengetahuan yang kita saling bagikan dapat menjadi nilai tambah untuk semua pihak," kata Febrian Sony.

Selama kunjungan, delegasi Bengkulu juga diajak untuk menyaksikan langsung sejumlah kegiatan pelayanan mulai dari layanan kunjungan dan penitipan barang, kegiatan bimbingan kerja, pelayanan kesehatan pada klinik pratama hingga layanan pemenuhan kebutuhan makan warga binaan. Kunjungan kerja ini diharapkan menjadi momentum positif bagi kedua belah pihak untuk terus bersinergi dalam menghadapi berbagai tantangan dalam pengelolaan tahanan. Melalui pertukaran pengalaman dan kolaborasi, diharapkan implementasi Corporate University di masing-masing lembaga dapat berjalan lebih efektif dan memberikan dampak positif pada perbaikan sistem pemasyarakatan secara keseluruhan.