Ihsan Nahromi, Politikus Muda Bengkulu yang Berkiprah di Nasional

Ihsan Nahromi, Ketua DPP PPP
Ihsan Nahromi, Ketua DPP PPP

Bengkulutoday.com - Ihsan Nahromi, putra perintis berdirinya Kabupaten Bengkulu Tengah, H Wasik Salik ini kini berkiprah di nasional dengan menjadi salah satu Ketua di DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Dulunya, Ihsan Nahromi dipercaya menjadi menjadi wakil rakyat di DPRD Provinsi Bengkulu periode 2009-2014 dari daerah pemilihan Bengkulu Tengah dan Bengkulu Utara. 

PPP
Ihsan Nahromi bersama sang istri

Ditengah kisruh yang sempat melanda PPP, Ihsan Nahromi adalah salah satu loyalis Ketua Umum DPP PPP M Romahurmuziy. Wajar jika dia kini dipercaya juga menjadi Korwil Sumbagsel PPP yang membuat dirinya menjadi fungsionaris penting di DPP PPP. 

Suami dari Putri Intan Masury ini sebelum menjadi politisi merupakan alumni Pesantren Darunnajah Jakarta, disitu dia menyelesaikan jenjang MTs dan Madrasah Aliyah. Usai menamatkan di Darunnajah, Ihsan Nahromi kemudian mengenyam kuliah di Universitas Al Azhar Cairo Mesir, dilanjutkan studi S2 di UIN Syarif Hidayatullah. Kini dia sedang menempuh studi S3 di Institut Pemeirntahan Dalam Negeri dengan konsnentrasi Ilmu Pemerintahan. 

Selama berkiprah di Bengkulu, Ihsan Nahromi juga terlibat di organisasi kepemudaan KNPI. Dia kini menjadi caleg untuk DPR RI dapil Provinsi Bengkulu nomor urut 1. Dengan tagline politik "Bergerak Bersama Rakyat", Ihsan Nahromi menjadi harapan kaum muda milenial untuk duduk di kursi DPR RI senayan.

"Dia (Ihsan Nahromi) adalah politikus muda yang bersahaja, sosoknya santun, enerjik dan toleran. Wajar jika dia dianugrahi sebagai wakil rakyat di senayan nantinya," kata Riki Susanto, ketua Serikat LSM Bengkulu, Jumat (2/11/2018). [BMW]

PPP
Ihsan Nahromi bersama Menag RI Lukman Hakim Saifudin
ppp

 

NID Old
6801