Fakultas Syari’ah IAIN Bengkulu adakan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)

PPL Fakultas Syariah IAIN Bengkulu
PPL Fakultas Syariah IAIN Bengkulu

Bengkulutoday.com - Pembekalan Mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)  Fakultas Syari’ah IAIN Bengkulu dilaksanakan di Aula Fakultas Syari’ah, Senin (8/1/2018). Kegiatan itu dihadiri oleh Dekan Fakultas Syari’ah Dr.Imam Mahdi, S.H, M.H, Wadek I Dr. H. Toha Andiko, M.Ag, Wadek II Yusmita, S.Ag, M.Ag, Wadek III Drs. H. Supardi, M.Ag, Kajur, Kaprodi, dan dosen pembimbing lapangan (DPL).

Mahasiswa yang ikut Dalam Praktek Pengalaman Lapangan sebanyak 64 dari 3 Prodi yaitu Pordi Hukum Keluarga Islam (HKI), Prodi Hukum Ekonomi Syari’ah(HKI), dan Prodi Hukum Tata Negara (HTN) semester akhir dengan jumlah pembimbing lapangan, sebanyak 15 orang Dosen Fakultas Syari’ah. Pembekalan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Fakultas Syari’ah IAIN Bengkulu ditempatkan di Kantor Urusan Agama, Lembaga Non Bank dan Lembaga Bantuan Hukum yang ada di Kota Bengkulu.

Dalam kata sambutan Dr. Imam Mahdi , S.H, M.H, beliau menekankan kepada mahasiswa untuk menjaga nama baik Lembaga dan Fakultas Syari’ah, jangan  mempermalukan perguruan tinggi serta menunjukkan Kreatifitas dan Ilmu yang telah didapatkan dimasa perkuliahan.

Ditambahkan oleh Wadek I Dr. H. Toha Andiko, beliau meminta kepada seluruh mahasiswa sebagai pelaksana PPL nanti harus menjaga Almamater. Selain itu, Toha juga mengatakan bahwa mereka membawa perguruan tinggi Islam yang menjadi sorotan masyarakat , karena anggapan mereka kita adalah orang-orang beriman.

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) dimulai pada tanggal 8 Januari sampai dengan 8 Februari 2018.

[Adv/Vikriawan]

NID Old
4128