dr Lia Dukung Wisata Bengkulu Jadi Bali ke Dua di Indonesia

dr Lia Lestari
dr Lia Lestari

Bengkulutoday.com -  Jika ditelusuri secara mendalam, ternyata Bumi Rafflesia alias Provinsi Bengkulu menyimpan potensi wisata yang memukau dan tak kalah dari daerah lainnya di Indonesia ini. Potensi wisata inilah yang menginsprisasi dokter Lia Lastaria untuk mendorong Bengkulu menjadi destinasi wisata kedua di Indonesia setelah Bali.

“Kita ingin wisatawan melihat bahwa tanah kita indah seperti ‘bocoran’ surga. Alam kita menakjubkan, kita punya pantai yang indah dan wisata alam yang memukau,” kata dr. Lia Lastaria di sela-sela menikmati wisata arung jeram di Kabupaten Lebong beberapa waktu yang lalu.

Wisata alam arung jeram yang berada di Desa Teluk Dien Kecamatan Rimbo Pengadang menjadi daya tarik bagi banyak wisatawan menikmati nuansa alam yang masih sangat alami. Hal itulah, yang menjadi daya tarik tersendiri dari dokter Lia menghabiskan mengunjungi lokasi berwisata olahraga arung jeram itu.

Dalam kesempatan tersebut, dokter lulusan Universitas Indonesia inipun mengajak beberapa anggota keluarga dan kerabatnya menjajal jalur arung jeram yang begitu menantang.

Dokter cantik Lia Lastaria yang tak lain merupakan keponakan kandung dari mantan Gubernur Bengkulu Agusrin N Najamudin pun begitu terpukau akan pesona alam yang ada di sana. Dirinya seolah disuguhkan dengan sebuah mahakarya yang luar biasa indah dari sang pencipta.

Menurut Lia, jika banyak event dan kegiatan yang dipusatkan di lokasi arung jeram, setidaknya, hal itu bisa mengangkat potensi wisata alam arung jeram.

“Benar-benar sangat indah, pas tiba disana (lokasi arung jeram,red) nuansa alamnya masih sangat terasa. Dan destinasi wisata ini, apabila terus menerus dikembangkan akan menjadi magnet tersendiri dalam pengembangan wisata di Provinsi Bengkulu,” ujar kader muda dan visioner dari Partai Gerindra itu.

Sementara itu, bagi pengunjung yang ingin merasakan sensasi grand canyonya Lebong, di lokasi ini juga disediakan pemandu profesional yang akan membawa perahu karet ke lokasi aman.

“Sungguh luar biasa, ini tempat yang bagus.Sebagai wisata alternatif bagi keluarga. Asyik bisa seru-seruan bersama keluarga dan kerabat,” imbuh Lia, yang digadang-gadangkan untuk menjadi Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Bengkulu itu.

Sekedar diketahui, wisata alam ini dikelola dengan baik oleh Pemkab Lebong bekerjasama dengan FAJI Lebong dan banyak pihak lainnya. Wisata arung jeram ini memiliki panjang jalur 7-14 km dengan jarak tempuh normal 2-3 jam.

Lia Menambahkan, arung jeram hanya satu diantara puluhan tempat tujuan wisata yang ada di Provinsi Bengkulu seperti Pantai Panjang, Pantai Linau, wisata kebun teh, Bukit Kaba dan wisata sejarah lainya yang tak dimiliki oleh provinsi lain.

Langkah dr. Lia mendorong agar Bengkulu menjadi destinasi destinasi kedua setelah Bali didukung banyak pihak. “Saya kagum dengan sosok dr. Lia. Walaupun masih muda pemikirannya sangat visioner. Benar-benar rill. Seperti mendorong agar objek wisata Bengkulu menjadi destinasi wisata kedua,” kata Irwan warga Kelurahan Betungan Kota Bengkulu.

Senada juga disampaikan oleh Aziz Abqori, warga Kelurahan Panorama Kota Bengkulu. Menurutnya dr. Lia sangat layak menjadi wakil rakyat, termasuk kandidat wakil gubernur. “Wajar kalau beliau digadang-gadangkan menjadi calon wakil gubernur. Memang beliau layak,” ungkap Aziz. [**]

NID Old
7945