Dewan Kepahiang Pastikan Jalan SKB-Lubuk Penyamun Dibangun Hotmix Tahun Ini

Ketua DPRD Windra Purnawan

Kepahiang, Bengkulutoday.com- Ketua DPRD Kepahiang Windra Purnawan, Sp memastikan realisasi peningkatan infrastruktur pembangunan jalan Simpang Kota Bingin-Lubuk Penyamun di Kecamatan Merigi akan terlaksana pada tahun ini. Pembangunan jalan tersebut menjawab aspirasi masyarakat Kabupaten Kepahiang di wilayah perbatasan yang bertahun-tahun belum terrealisasikan, bagaimana tidak kondisi jalan tersebut saat ini sangat memprihatinkan sehingga menghambat lalu lintas kendaraan masyarakat.

Windra mengatakan jika realisasi kegiatan pembangunan jalan itu anggarannya dialokasikan dari dana alokasi khusus (DAK) pada tahun anggaran 2022 ini. Diketahui, volume jalan tersebut mencapai 1,5 - 2 kilometer dengan estimasi pembiayaan pembangunan jalannya mencapai Rp 4 miliar.

"Yang pasti tahun ini pembangunan jalan Sp Kota Bingin-Lubuk penyamun akan dibangun hotmix, ini salah satunya menjawab aspirasi yang disampaikan masyarakat," kata Windra.

Tak hanya itu, ia berharap instansi terkait dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum dapat mengusulkan program dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama program Rutilahu.

"Kita minta Dinas PU maupun Dinsos dapat berkoordinasi dengan pemerintah pusat terkait usulan program Rutilahu pada tahun mendatang," kata Windra. My