Cegah Radikalisme, Polda Bengkulu Tingkatkan Kemampuan Bhabinkamtibmas

Pelatihan Bhabinkamtibmas
Pelatihan Bhabinkamtibmas

Bengkulutoday.com - Penyebaran paham radikalisme di Bengkulu perlu terus diantisipasi agar tidak semakin berkembang, hal ini mendorong Dit Binmas Polda Bengkulu untuk menyelenggarakan acara peningkatan kemampuan bagi para Bhabinkamtibmas sebagai pengemban fungsi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat di tingkat Desa dan Kelurahan.

Acara yang diikuti oleh sebanyak 100 orang personel Bhabinkamtibmas yang merupakan perwakilan dari seluruh jajaran Polda Bengkulu ini dilaksanakan, Rabu (12/12/2018) di Raffles Hotel Pantai Panjang Bengkulu.

Acara secara resmi dibuka oleh Dir Binmas Polda Bengkulu Kombes Pol Endro Prasetyo yang diwakili oleh Kabag Bin Ops Dit Binmas Polda Bengkulu AKBP Ahmad Sosianta.

Dalam sambutannya Dir Binmas Polda Bengkulu berpesan kepada para Bhabinkamtibmas untuk bisa menjadi filter di tingkat desa dan kelurahan untuk mencegah masuknya paham radikal di tengah masyarakat.

“Peningkatan kemampuan bagi para Bhabinkamtibmas sangat penting karena nantinya Bhabinkamtibmas yang akan menjadi filter dalam mencegah masuknya paham radikal di tengah masyarakat,” ujar Dir Binmas. [Tribratanewsbengkulu]

NID Old
7566