Bupati Bengkulu Utara Beserta Rombongan Bertemu Menhub

Bupati Bengkulu Utara dan Menhub

Bengkulu Utara, Bengkulutoday.com - Terkait dengan alat transportasi dari Bengkulu menuju Kecamatan Enggano yang merupakan kawasan terluar Indonesia, Bupati Bengkulu Utara bertemu langsung dengan pembicaranya. 

Pada Minggu (03/11/19) Bupati Mian mengatakan, jika pertemuan tersebut dilakukan informal dalam salah satu acara di Sleman Jawa Tengah. Ia didampingi Kadis Perhubungan membahas persoalan transportasi Enggano.

Salah satu pembahsan tersebut karena kerusakan kapal pulo tello dan pesawat aviastar. Ini menyebabkan hanya ada satu kapal yaitu kapal printis menajdi alat transportasi keluar masuk Enggano.

"Kita berharap, dalam pertemuan internal ini dapat mengajukan pergantian kapal dengan menggunakan kapal roro, sehingga memang kerusakan kapal pulo tello tidak lagi menganggu aktivitas pada masyarakat," harapnya. 

Sementara Kadis Perhubungan Bengkulu Utara, Eka Hendriyani, SH, MH, menuturnkan, Bupati Mian juga mengajukan pergantian pesawat untuk kembali terbang dari bandara fatmawati ke bandara Enggano layaknya selama ini. Sehingga masyarakat Enggano mendapatkan pilihan transportasi untuk keluar masuk.

"Kita berharap minimal ada dua kapal ditambah penerbangan pesawat dalam satu minggu, maka aktivitas Enggano akan berlangsung normal," jelasnya.

Lanjutnya, dalam hal ini, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara juga terus melakukan pembangunan Enggano terutama pada sektor pariwisata laut dan kebudayaan nya, upaya Pemkab Bengkulu Utara mendatangkan wisatawan sangat berkaitan dengan kelancaran alat transportasi keluar masuk Kecamatan Enggano.

"Pengajuan proposal kita sudah disampaikan, Insya Allah mejadi prioritas karena Enggano masuk daftar pulau terluar Indonesia," ujar Eka. (Adv/Jk/Kominfo Bengkulu Utara)