Belinda Pritasari, Putri Indonesia Bengkulu 2020 Asal Kaur Mohon Dukungan

Belinda Pritasari

Bengkulutoday.com - Belinda Pritasari, putri asal Kabupaten Kaur memohon doa dan dukungannya untuk berkompetisi di ajang Puteri Indonesia 2020. 

"Saya asli dari Kaur, saya Putri Indonesia Bengkulu 2020, papa aku dari Padang Guci Desa Pelajaran, sedangkan ibuku dari Kinal, mohon doanya ya," kata Belinda Pritasari  dalam rilis video pendeknya.

Sementara itu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah yang menerima kunjungan Belinda Pritasari pada Selasa (11/2/2020) mengatakan pihaknya mendukung penuh Belinda di ajang Puteri Indonesia. 
 
Gubernur Rohidin juga memberikan masukan isu menarik yang nanti bisa diangkat oleh Belinda Pritasari dalam ajang tersebut.

 "Banyak hal yang menarik yang bisa kita angkat, mulai dari tradisi dan adat masyarakat Bengkulu yang masih kental agar bisa dikenal lebih dalam oleh masyarakat di luar Provinsi Bengkulu nantinya," kata Rohidin.

Gubernur Rohidin juga menitipkan amanah untuk menjaga dan mengharumkan nama baik Provinsi Bengkulu di kancah Nasional nantinya. 

Belinda Pritasari yang juga pernah menjadi pemenang dalam ajang Miss Earth Indonesia 2015 menyampaikan rasa senang dan bahagia atas masukan yang diberikan Gubernur Rohidin untuk membawa isu khas dari bumi Rafflesia.

Lulusan Kedokteran Universitas Indonesia ini juga mengucapkan terima kasih akan dukungan penuh Pemerintah Provinsi Bengkulu. Tak luput juga dia sampaikan permohonan doa restu kepada seluruh masyarakat Provinsi Bengkulu melalui Support Voting selama ajang pemilihan berlangsung.

B

Editor: Zainal Ariefin